Cocotinos Manado Resort adalah sebuah resort yang terletak di Kecamatan Wori, Kabupaten Minahasa Utara, Provinsi Sulawesi Utara. Resort ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk menginap jika Anda ingin menikmati destinasi-destinasi wisata diseputar Sulawesi Utara.
Menginap disini, dan Anda bisa melihat dari kejauhan view Gunung Manado Tua dan taman Nasional Bunaken. Keduanya destinasi wisata itu bisa Anda tempuh dalam jangka waktu yang relatif singkat, dikarenakan jaraknya yang tidak terlalu jauh.
Disini juga tersedia layanan butik,spa,restoran tepi laut yang menyediakan berbagai makanan dan minuman hangat, kolam renang, scuba, dan juga speed boat.
Cocotinos Manado menyediakan berbagai tipe kamar yang disewakan, dengan berbagai fasilitas dan view yang berbeda. Nantikanlah momen sunset spektakuler yang bisa Anda nikmati bersama segelas kopi yang hangat dan hembusan angin laut dari utara pulau Sulawesi.
Cara Sampai Ke Lokasi
Cocotinos Manado adalah sebuah resort yang terletak di Kecamatan Wori, Kabupaten Minahasa Utara, Provinsi Sulawesi Utara. Jarak resort dari pusat kota Manado sekitar 20-25km, yang dapat ditempuh dalam waktu 30-45 menit saja.
Ada beberapa pilihan rute yang bisa Anda ambil, dari pusat Kota Manado ke Cocotionos Manado Resort. Anda bisa lewat Jalan Likupang, Jalan Raya Bengkol, dan Lingkar Manado.
Alasan Menginap Di Cocotinos Manado
Berikut akan kami berikan beberapa alasan untuk menjadikan Cocotinos sebagai tempat menginap selama liburan Anda di Manado.
- 1. Lokasi
Cocotinos Manado Resort berada di daerah yang tidak padat penduduk, sehingga Anda bisa merasa tenang dan jauh dari kebisingan. Dikarenakan resort berada di tepi ujung perkampungan warga, tentu Anda masih bisa menyaksikan beberapa aktivitas warga.
Pada waktu shalat tiba, suara adzan masih bisa terdengar. Ada juga aktivitas dari beberapa nelayan yang pergi melaut untuk menangkap ikan. Dan pada sore hari, Anda bisa menyaksikan indahnya kumpulan layangan yang di terbangkan oleh anak-anak penduduk sekitar.
- 2. View
Salah satu penyebab wisatawan bermalam disini ialah karena view resort yang indah nan menakjubkan. Utamanya pada saat sore hari, Sembari menyeruput kopi panas, Anda bisa duduk di restoran sembari menghadap Gunung Tumpa dari dermaga, lautan berhias view Gunung Manado Tua dan Taman Nasional Bunaken.
- 3. Fasilitas
Fasilitas yang disediakan disini terbilang cukup lengkap. Mulai dari toilet,toko,spa,wifi, scuba, hingga kolam renang, tersedia di resort ini. Jika Anda seorang muslim dan ingin shalat berjamaah, cukup berjalan sedikit dari resort, maka Anda akan menemukan sebuah masjid untuk shalat berjamaah.
- 4. Aktivitas
Mengenai aktivitas selama menginap di resort, ada beberapa pilihan yang bisa Anda ambil. Anda bisa mencoba aktivitas scuba diving, mengunjungi Taman Nasional Bunaken sembari menaiki speed boat, berenang di kolam renang, berbelanja, hingga bersantai menikmati pemandangan alam.
- 5. Desain Interior Resort Yang Bertema Tradisional
Desain interior dari resort mengusung tema tradisional. Mulai dari pintu masuk, lorong, restoran, hingga kamar, Anda akan menemui desain tradisional dan berbagai perabot dan hiasan dari hasil buatan tangan.
Itulah segenap informasi mengenai beberapa alasan mengapa Anda wajib memasukkan Cocotinos Manado Resort kedalam list tempat menginap selama liburanmu di Manado.
Jangan lupa untuk mengunjungi halaman website resort.co.id untuk mengakses segala informasi liburan, utamanya di daerah Indonesia Timur.