Cakalang fufu dan sambal dabu-dabu adalah kuliner autentik Manado. Olahan seafood dan sambal yang tidak hanya enak, tapi juga bernutrisi tinggi. Kedua menu ini kalau disatukan memberi cita rasa yang luar biasa. Apalagi jika Anda memakannya dengan sepiring nasi hangat. Bisa menjadi menu makan siang yang mengenyangkan.
Fakta Menarik Cakalang Fufu dan Dabu-dabu Kuliner Khas Manado
Tidak mudah Anda temukan di tempat lainnya. Berikut beberapa fakta menarik tentang ikan cakalang dan sambal dabu-dabu sambil berwisata seru di kota ini.
Bahan Baku
Bahan baku ikan cakalang fufu adalah ikan cakalang atau sejenis ikan tongkol. Sedangkan fufu adalah bahasa Manado yang artinya asap. Jadi ikan cakalang fufu adalah ikan cakalang yang cara pengolahannya diasapi. Proses pengasapan berlangsung selama 4 jam dan 2 jam proses pendinginan.
Cara Pengasapan
Ada dua cara pengasapan ikan cakalang. Cara pertama adalah membiarkan ikan cakalang utuh selama proses pengasapan. Dan cara kedua dengan membelah ikan lalu menjepitnya dengan menggunakan bambu lalu mengasapinya dengan menggunakan asap hingga daging ikan berwarna merah.
Tujuan Pengasapan Cakalang Fufu
Salah satu tujuan pengasapan adalah agar ikan bisa lebih tahan lama di suhu ruang. Pengasapan yang baik bisa memperlambat pembusukan ikan hingga satu bulan. Ikan bisa lebih segar dan bisa diolah menjadi berbagai masakan sesuai dengan keinginan. Cara pengolahan yang paling banyak adalah menjadi olahan ikan santan atau menggorengnya.
Sambal Dabu-dabu Ciri Kuliner Autentik Manado
Dabu-dabu merupakan bahasa Manado yang artinya sambal. Namun seiring dengan kepopuleran sambal ini, maka banyak orang yang menyebutnya sambal dabu-dabu. Bahannya sangat sederhana. Yaitu cabai merah, cabai rawit, tomat, garam, perasaan jeruk limau, dan minyak kelapa. Semua bahan ditumbuk kasar dan siap menyantapnya dengan sepiring nasi putih dan ikan cakalang fufu.
Membayangkan menikmati sepiring nasi putih, dan kuliner khas Manado ini secara langsung memang bikin perut lapar. Jika Anda tertarik untuk mencoba wisata kuliner secara langsung, bisa mengunjungi Manado di liburan akhir tahun. Jangan lupa ajak keluarga untuk bisa menikmati keindahan alam Sulawesi lengkap dengan kulinernya.